Pada Jumat, 14 Juni 2024, RS Santa Elisabeth bersama dengan Gereja Hati Kudus Tuhan Yesus dan masyarakat Ganjuran mengadakan tradisi tabur bunga untuk menyongsong peringatan 1 abad Gereja Hati Kudus Tuhan Yesus. Kegiatan ini dimulai dengan misa yang dipimpin oleh Rm. R Sugihartanto, Pr dan Rm Y Sudarmadi, Pr.
Tradisi tabur bunga adalah bentuk penghormatan dan peringatan yang dilakukan oleh keluarga dan masyarakat sekitar Ganjuran yang dilakukan di pemakaman komplek Candi Hati Kudus Tuhan Yesus Ganjuran. Tabur bunga ini juga diiringi dengan doa, dengan harapan agar arwah yang telah meninggal mendapatkan kedamaian. Selain itu, kegiatan tabur bunga menjadi bagian dari rangkaian acara menyongsong peringatan satu abad Gereja Hati Kudus Tuhan Yesus Ganjuran Bantul.

